MUHAMMAD BIN ABDUL WAHHAB: PEMIKIRAN TEOLOGI DAN TANGGAPAN ULAMA MENGENAI PEMIKIRANNYA

Main Article Content

Abdul Basit

Abstract

Muhammad bin Abdul Wahhab merupakan seorang tokoh pembaharu dalam bidang teologi Islam. Ia dilahirkan di tengah keluarga Ulama yang bila ditinjau dari sisi kedudukan, berasal dari keluarga terpandang, dan bila ditinjau dari sisi ekonomi juga bukan dari keluarga miskin. Pemikiran muhammad bin abdul wahhab di antaranya:berpegang kepada al quran dan sunnah sebagai sumber pertama syariat, memurnikan pemahaman tauhid dan menuntut orang muslimin untuk kembali seperti orang-orang muslim pada masa awal islam, berpegang teguh kepada manhaj salaf shaleh dan para imam mujtahid, meninggalkan fanatisme serta berdakwah untuk mengikuti kebenaran sesuai dalil, Membasmi bid`ah dan khurafat yang tersebar pada waktu itu karena kebodohan dan keterbelakangan. Adapun sikap para ulama dalam menanggapi pemikiran Muhammad bin Abdul Wahhab terbagi kepada dua kelompok yaitu mendukung dan menolak. Diantara para ulama yang mendukung pemikiran Muhammad bin Abdul Wahhab adalah Syekh Muhammad Al Gazali, Syekh Muhammad Rasyid Ridho dan Sejarawan al- Jabarti. Diantara para ulama yang menolak pemikiran Muhammad bin Abdul Wahhab adalah Syeikh Sulaiman bin Abdul Wahhab, Syeikh Ahmad bin Dahlan al-Makki al-Syafi'i dan Syeikh Muhammad al-Kurdi.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles
Author Biography

Abdul Basit, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Mahasiswa Program Pascsarjana UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten