PENGARUH PENGGUNAAN METODE QIRO’ATI DAN PERAN TEMAN SEBAYA TERHADAP KEMAMPUAN TAHSIN AL-QUR’AN SISWA
Penelitian Pada Siswa Madrasah Aliyah di Kecamatan Karangtanjung Kabupaten Pandeglang
DOI:
https://doi.org/10.32678/qathruna.v7i2.3145Kata Kunci:
Metode Qiro’ati, Peran Teman Sebaya, Kemampuan Tahsin Al-Qur’an SiswaAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; 1) Pengaruh Penggunaan Metode Qiro’ati terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an pada siswa Madrasah Aliyah di Kecamatan Karangtanjung Kabupaten Pandeglang, 2) Pengaruh peran teman sebaya terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa pada siswa Madrasah Aliyah di Kecamatan Karangtanjung Kabupaten Pandeglang, 3) Pengaruh penggunaan metode Qiro’ati dan peran teman sebaya terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa pada siswa Madrasah Aliyah di Kecamatan Karangtanjung Kabupaten Pandeglang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi pada penelitian ini adalah terdiri dari 4 madrasah yaitu MA Al Hidayah, MA Al Falah, MA Al Gifari dan MA Yastu At Taqwa dengan jumlah populasi 465 siswa dengan sampel 82 siswa dengan menggunakan tekhnik cluster sampling. Instrument penelitian ini yaitu angket dan tes lisan. Uji coba angket penelitian dilakukan untuk menentukan validitas dan reliabilitas instrumen penelitian. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis induktif yang terdiri dari uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Berdasarkan analisis data dari ketiga varibel sama-sama menunjukan kearah yang baik. Adapaun hasil uji regresi ganda pengaruh penggunaan metode Qiro’ati terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa diperoleh R square 0,760 yang artinya memiliki kontribusi 76,0%, pengaruh peran teman sebaya terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa diperoleh R square 0,662 yang artinya memiliki kontribusi 66,2% dan pengaruh penggunaan metode Qiro’ati dan peran teman sebaya terhadap kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa diperoleh R square 0,617 yang artinya memiliki kontribusi 6,17%. Hasil temuan pada penelitian ini 1) Dengan menggunakan metode Qiro’ati kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa meningkat, 2) Peran teman sebaya membantu guru dalam meningkatkan kemampuan tahsin Al-Qur’an siswa, 3) Baik dengan menggunakan metode Qiro’ati dengan bantuan peran sebaya yang ada di lingkungan Madrasah sangat membantu dalam meningkatkan kemampuan tahsin pada siswa Madrasah Aliyah di Kecamatan Karangtanjung Kabupaten Pandeglang.





