PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN GO TO YOUR POST UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) PADA MATERI MASALAH SOSIAL

Authors

  • Iva Fauhah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  • Agus Gunawan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

DOI:

https://doi.org/10.32678/primary.v10i02.1286

Keywords:

Eksperimen, hasil belajar IPS, model pembelajaran go to your post

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan model Go To Your Post untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), dan mengetahui signifikansi penerapan model Go To Your Post untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) di SDN Tenjoayu 2. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen (quasi eksperiment). Rancangan penelitian yang digunakan adalah Non-equivalent Design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV yang berjumlah 48 siswa dengan teknik pengumpulan data observasi dan tes. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik yaitu uji-t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar IPS siswa pada kelompok eksperimen dengan rata-rata (M) sebesar 58,750, sedangkan hasil belajar IPS siswa pada kelompok kontrol dengan rata-rata (M) sebesar 45,833. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh thitung > ttabel, thitung = 3,028 dan ttabel = 2,000. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN Tenjoayu 2 antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model Go To Your Post dengan kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran model konvensional. Dengan demikian, hasil belajar siswa dengan menggunakan model Go To Your Post berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2019-01-03

How to Cite

Fauhah, I., & Gunawan, A. (2019). PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN GO TO YOUR POST UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) PADA MATERI MASALAH SOSIAL. Primary : Jurnal Keilmuan Dan Kependidikan Dasar, 10(2), 149–158. https://doi.org/10.32678/primary.v10i02.1286