IMPLEMENTASI METODE PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN DAN KURIKULUM 2013
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) mengetahui sejauhmana penerapan metode Pendidikan Agama Islam dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Kurikulum 2013 di Madarasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh Cinangka, Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Cinangka dan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Cinangka; (2) mengetahui kendala-kendala yang dialami Guru Pendidikan Agama Islam dalam menerapkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Kurikulum 2013 di Madarasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh Cinangka, Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Cinangka dan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Cinangka; (3) mengetahui perbedaan dan persamaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Kurikulum 2013; dan (4) mengetahui Metode Pendidikan Agama Islam yang paling cocok dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Kurikulum 2013.


























